Selasa, 23 Januari 2018

Kenapa bersihkan kotoran telinga saja harus ke dr THT ?

Q: Kapan terakhir kali anda periksa ke dr tht ? 
A: Idealnya cek kebersihan telinga setiap 6 bulan sekali ke dr spesialis tht

Q: Kenapa harus datang ke dr spesialis THT hanya untuk membersihkan kotoran telinga? 
A: Karena alasan yang sama anda datang ke tukang cukur rambut / salon / barber shop untuk potong rambut, karena apabila tidak dilakukan oleh ahlinya kemungkinan akan terjadi masalah, potensi masalah kalau potong rambut sendiri maksimal adalah gaya rambut yang tidak rapi / tidak trendy, tapi potensi masalah kalau mengkorek telinga sendiri adalah terdorongnya kotoran telinga semakin dalam, luka pada liang telinga akibat cara mengorek yang tidak benar, atau bahkan yang paling di khawatirkan terlalu dalam hingga menusuk gendang telinga sampai bocor / berlubang gendang telinga akibat dari tidak melihat dimana ujung alat (cotton bud/ pengait telinga dari plastik / besi ) yang digunakan sendiri untuk mencoba “membersihkan” telinga 

Kalau untuk urusan gaya rambut saja diserahkan pada ahli potong rambut kenapa urusan kesehatan telinga berani dikerjakan sendiri / tidak diserahkan pada ahlinya ?